Diduga Bangunan Drainase Kelurahan Kampung Baru Asal Jadi

Investigasi1418 Dilihat

GardaJambi.Com – Merangin. Bangunan Drainase di RT 04 Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Tabir, di duga asal jadi, pasal nya pekerjaan tersebut baru saja selesai di bangun, namun bangunan tersebut tidak berfungsi sebagai mana mestinya, kenapa dibilang tidak sesuai air pembuangan drainase ini tidak mengalir alias tergenang akibat karena masih buntu.

Mendapat informasi dari masyarakat setempat, awak media langsung menunju ke lokasi proyek tersebut, saat awak media melihat drainase itu memang terlihat ada air pembuangan dari rumah warga masih tergenang alias tidak mengalir akibat lobang drainase itu masih buntu karena tidak di gali.

Salah seorang warga setempat, yang sempat di jumpai oleh media ini terkait dengan genangan air yang tergenang atau yang seperti kolam itu kenapa bisa seperti itu…?

“Kami juga sudah pernah bilang ke pihak yang mengerjakan drainase itu kenapa air di dalam masih tergenang tidak mengalir, kenapa yang di ujungnya tidak digali seperti yang di atas nya, ketika narasumber mempertanyakan ke pekerja.

“Air yang tidak mengalir itu dikarenakan drainase yang lama itu tidak di hancur kan nya maka percuma ada drainase kalau pembuangan nya tidak mengalir, kalau seperti ini banyak lah nyamuk besok di rumah kami akibat drainase yang tergenang jadi sarang nyamuk lah tu besok ini,” kata Masyarakat setempat yang tidak mau nama nya disebut.

Terpisah, saat media ini menanyakan kepada pihak yang mengerjakan proyek drainase inisial (AT) melalui via messenger milik nya. Kalau untuk pekerjaan Drainase itu kami sudah bekerja sesuai dengan yang ada di gambar kalau untuk air yang tidak mengalir itu coba tanyakan ke pengawas konsultan nya kalau menurut saya. Sayo sudah mengerjakan nya sesuai dengan prosedur, saya rasa tidak ada masalah, coba lah besok saya ke lokasi untuk melihat nya,” pungkas (AT)

sementara Camat Tabir Samsul mengatakan kepada media ini, Senin (12/8/24).

“Kami belum Monev ndo mungkin dalam waktu dekat jadwal Monev, kalau memang tidak berfungsi seperti ini seharusnya pihak kelurahan Kampung Baru harus tegas dengan pelaksanaan nya kalau seperti ini harus dikerjakan ulang kenapa masih ada yang tidak di gali kalau seperti ini jelas lah air nya tergenang karana tidak ada lobang nya alias buntu ini sama aja tidak ada pembuangan nya,” ujar Camat Tabir.(Dun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *